NEWS
DETAILS
Senin, 14 Apr 2025 15:10 - Paguyuban Honda Bengkulu

SRC Regional peserta yang ikut di contest kali ini melibatkan 20 member anggota dari paguyuban motor Honda Bengkulu (PAMHOB) , peserta yang akan memenangkan SRC regional ini akan kembali mewakili di ajak nasional yang akan di adakan pada bulan juni 2025 nantinya. 

Kegiatan ini SRC Regional Bengkulu sendiri di laksanakan pada tanggal 11-12 April 2025 yang di adakan di Astra Motor Bengkulu, adapun test yang akan di contestkan adalah presentasi advisor menjelaskan pentingnya safety riding, Bracking, slalom course dan narrow plank. 

Hari pertama pada tanggal 11 april 2025 ini para peserta mencoba track atau lintasan yang akan di uji coba pada contest nantinya pada tanggal 12 april 2025 ini. Untuk 12 april para peserta agar bersiap dan siap melaksanakan contest ini secara baik. Adapun kegiatan yang di lakukan ini adalah pada pukul 09:00 s/d 18:00 wib.

Peserta yang memenangkan loma Safety Riding Contest Regional kali ini di wakili kembali oleh juara 1 yaitu Hadiyan Linas (HVCI), juara 2 diaz (HMPC), Juara 3 Hasbi Ansori. Kategori tersebut merupakan advisor sport community pria, dan ada pula advisor wanita kali ini di wakili oleh Nira member dari Crf Rafflesia Owner Team.

Para pemenang tersebut akan mewakili Bengkulu di ajang Nasional.

Safety riding ini selalu di selenggarakan tiap tahunnya agar community dapat mengkampanye kan pentingnya #Cari_aman saat berkendara di jalanan. Ujar pranovsky selaku pic community Honda Bengkulu.

Dan kami berharap tahun ini Bengkulu dapat membawa piala Nasional ini ke Bengkulu nantinya.

RELATED
NEWS
TOP 5 NEWS
TWITTER
FACEBOOK